
Kotabaru (Kemenag KTB) – Kantor Kementerian Agama Kab. Kotabaru melalui Seksi Bimas Islam menggelar bimbingan keluarga sakinah. Jum’at (16/03/2023), di Kantor Kecamatan Pulau Laut Tengah yang di ikuti oleh 50 peserta.
Dalam sambutannya, Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kab. Kotabaru Dr. H. Akhmad Ismail Fahni, S. E., M. Si memberikan tips dalam membangun rumah tangga yang Sakinah, mawaddah dan warahmah (Samawa).
“Guna mewujudkan rumah tangga bahagia yang sakinah, mawaddah dan warahmah atau Samawa ada langkah-langkahnya atau tipsnya, tidak sembarangan.” ujarnya.
Fahni menyampaikan, menciptakan keluarga yang bahagia yang Samawa dan keluarga yang Islami merupakan bagian dari salah satu tujuan pernikahan di dalam Islam itu sendiri.
“Menciptakan keluarga yang samawa menjadi tujuan dari sebuah perkawinan seperti yang difirmankan Allah dalam Al Quran surat Ar Rum ayat ke 21,” jelasnya.
Katanya, Agama Islam telah memberikan petunjuk yang lengkap dan rinci terhadap persoalan pernikahan. Mulai dari anjuran menikah, cara memilih pasangan yang ideal, melakukan khitbah (peminangan), dan bagaimana mendidik anak.
“Serta memberikan jalan keluar jika terjadi kemelut dalam rumah tangga, sampai dalam proses memberi nafkah dari suami kepada istrinya serta juga persoalan harta waris dalam keluarga,” lanjutnya.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam H. Ramadhan, S. Ag., M. Pd.I yang juga merupakan narasumber juga memaparkan tips menciptakan keluarga samawa menurut Islam, di antaranya rumah tangga harus dibangun dan didirikan berlandaskan Al-Qur’an Dan Sunnah Nabi.
“Rumah tangga harus berlandaskan taqwa, berpandukan Al-Quran dan Sunnah dan bukannya atas dasar cinta semata”, tandasnya.
Kemudian menurut Ramadhan, membentuk rumah tangga ialah untuk menciptakan kasih sayang, bersyukur telah di karuniakan pasangan hidup, serta menjalankan hak dan kewajiban sebagai suami istri.
“Dengan kata lain, pasangan suami istri yang rumah tangganya bahagia samawa akan melahirkan generasi yang berkualitas dunia akhirat nantinya,” pungkasnya.(Rep/Ft:Tina).
Discussion about this post