
Kotabaru (Kemenag Ktb) – Memperingati Hari Kemerdekaan ke-78, Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Kotabaru H. Ahmad Kamal, mengajak jajarannya di Kementerian Agama membangkitkan semangat untuk terus bekerja nyata dalam menumbuh kembangkan inovasi dalam melayani masyarakat.
“Mari Kita bangun negeri ini dengan kerja nyata, semangat menjalankan roda birokrasi secara efektif dan profesional,” ujar Kamal pada saat memberikan arahan pada kegiatan amaliyah Pengawasan Pendekatan Agama (PPA) di Aula Kantor Kemenag Kotabaru, Senin (07/08/2023).
Menurut Ka.Kankemenag, kerja dan tanggung jawab yang diemban merupakan implementasi dari ungkapan rasa syukur atas telah diraihnya kemerdekaan bangsa. Maka, birokrasi ke depan harus dijalankan dengan penuh inovasi dan kreativitas.
“Kita harus berlari meningkatkan kualitas layanan publik, agar masyarakat semakin mudah dan cepat mengakses seluruh layanan yang ada,” tegasnya.
Lebih lanjut ia tegaskan, Kemenag harus hadir dengan semangat layanan publik yang tidak hanya prima, namun juga ramah dan toleran. Layanan publik Kemenag harus hadir bagi seluruh lapisan masyarakat, tanpa melihat latar belakangnya.
“Bukan zamannya lagi layanan publik Kemenag memilah dan memilih siapa yang akan dilayani. Semua harus berpegang pada amanat UU sebagai abdi negara, ASN hadir untuk melayani masyarakat bukan untuk dilayani masyarakat,” tuturnya.
Selanjutnya Ia yakin, dengan menunaikan tugas negara dengan baik dan bertanggungjawab ASN Kementerian Agama akan memiliki dedikasi tinggi dalam membangun NKRI lebih baik dan maju.
“Pastikan Kemenag hadir dan memberi solusi atas kebutuhan masyarakat, seluruh ASN Kemenag juga harus menjadi teladan dan penggerak bagi moderasi beragama di masyarakat,” tandasnya (Rep/Ft: Ulis)
Discussion about this post