Kotabaru-humas, Sebagai rangkaian peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke- 72 Kementerian Agama (Kemenag) Kotabaru, Senin (01/01/18) di kantor Kemenag berlangsung cukup meriah, pasalnya seluruh jajaran karyawan Kemenag secara berjamaah melaksanakan sholat Hajat dan tasyakur.

Salah satu koordinator kegiatan HAB, Penyelenggara Syariah Kemenag Kotabaru, Bahrinnudin, S.Ag menyatakan pelaksanaan shalat hajat serta tasyakur ini dalam rangka memperingati HAB.
“Tujuan kami mengadakan shalat hajat ini adalah sebagai wujud syukur dan menjalin tali silaturrahmi sesama ASN Kemenag dan para purna tugas, sedangkan pelaksanan sholat hajat bagian dari syukur kami selaku pegawai atas usia institusi Kemenag yang sudah memasuki usia ke 72 tahun,” ungkap Bahrin.
Sementara itu Kepala Kemenag Kotabaru, Drs.H.Salman,MM mengajak seluruh ASN agar terus menjaga kekompakan dan meningkatkan kinerja dimasing-masing satker. “Kami berharap dengan kegiatan ini mampu memperat tali silaturrahmi serta peningkatan sebagai abdi negara,” ungkapnya.
Kegiatan yang berlangsung di aula Kankemenag Kotabaru tersebut menghadirkan puluhan para purna tugas dan anggota DWP Kemenag Kotabaru, serta disampaikan juga tausyiah agama yang dibawakan oleh KH.Mukhyar Darmawi, BA.(Rep/Ft:Aan).
Discussion about this post